3 Kunci utama menuju kesuksesan!


Saat ini orang-orang banyak yang berlomba loma ingin mendapatkan uang dengan cepat dan mudah. Cara satu satunya supaya dapat uang adalah dengan bekerja. Makanya lulusan SMK sekarang banyak yang memilih bekerja terlebih dahulu, karena keahlian mereka di sekolahnya bisa menjadi bekal untuk kerja.

Nah, kalau ngomongin sukses pasti setiap orang dalam hidupnya ingin mencapai kesuksesan supaya hidup lebih bahagia. Sukses adalah kemampuan untuk menjalani hidup sesuai keinginan Anda, melakukan apa yang Anda suka yang akan menuju keberhasilan.

Jadi sukses itu harus dikembangkan oleh diri sendiri. Kesuksesan seseorang pasti merasakan susah-susah dulu, tidak ada yang instan untuk menuju sukses. 

3 Kunci utama menuju kesuksesan

Jika apa yang kamu sukai itu dilalui dan dijalankan dengan benar maka kamu akan puas dengan hasilnya. Nah, kali ini saya mau bahas mengenai Kunci utama menuju kesuksesan, berikut ini:

1. Bekerja keras dan berusaha


Jika ingin sukses harus bekerja keras dan didampingi oleh usaha. Untuk meraih masa depan yang cerah seseorang harus melalukan pekerjaannya dengan serius. Kalau lagi bekerja juga jangan berleha-leha, klemar-klemer nantinya kamu akan dinilai jelek sama bos dan kamu akan digantikan oleh pekerja lain dalam waktu dekat.

Jangan lupa juga berusaha terus saat bekerja. Misalnya kamu sedang kesusahan memperbaiki kesalahan pada saat mengedit foto, nah kamu jangan mudah menyerah, kamu harus cari akal seperti searching cara ini itu di google. Jangan malah pas kamu gagal edit foto malah nyerah. Kalau gitu terus kamu nggak maju-maju. Kalau kamu terus bekerja dan berusaha kesuksesan akan kamu raih dengan mudah.

2. Berdoa


Orang yang beragama pasti berdoa, berdoa dalam bekerja, melakukan aktivitas, atau minta petunjuk. Jika kamu sulit untuk mendapatkan pekerjaan atau rezeki, kamu harus berdoa dengan tekun minta kepada Tuhan untuk hidup yang lebib bahagia dari sebelumnya. 

Kamu harus sering berdoa supaya doa itu akan terkabulkan. Dan jika sudah dikabulkan maka kamu harus berterimakasih kepada Tuhan karena sudah memberi jalan. Jadi kesuksesan itu harus juga berdoa.

3. Mempelajari hal baru


Iya kamu juga harus pelahari hal-hal yang belum kamu ketahui. Orang-orang yang sukses itu selalu belajar supaya ilmunya lebih meningkat. Contohnya saja kamu ini sangat ahli dalam bifang desain, nah kamu jangan hanya belajar desain saja, bisa pelajari bongkar komputer, atau minginstal windows. Nantiya kamu akan ahli dalam bidang mana saja, tapi jika kamu ingin fokus ke desain kamu tekunin saja, merakit komputer bisa bisa dipelajari jika ada waktu luang.

Intinya kamu harus terus mempelajari hal baru yang nggak pernah kamu tau. Dengan begitu kamu akan lebib ahli dibanding temanmu. Jika ahli dalam bidang apapun mungkin kesuksesan akan datang padamu dalam waktu yang singkat.

Kesimpulan

Seseorang harus lebih banyak ilmu untuk sukses, berusaha, berdoa, dan jangan lupa pelajari hal baru. Masa depan yang cerah adalah masa delan yang bahagia, hidup akan lebih tenang dan damain. Jangan lupa juga berbagi kepada sesama.
Sekian Terimakasih.

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More